Palembang, (Kemenag Sumsel) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar Apresiasi Pengguna Srikandi Terbaik Tingkat Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota di Lingkungan Kementerian Agama Sumatera Selatan Tahun 2024, Selasa (18/02/2025). Kegiatan yang digelar secara hybrid ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen dan dedikasi Satuan Kerja Kankemenag dalam pemanfaatan sistem digital untuk tata kelola administrasi yang lebih efisien, transparan, dan professional.
Hadir secara langsung di Digital Room MAN 3 Palembang, PLT. Kabag Tata Usaha Kanwil Kemenag Sumsel H. Ishak, Ketua Tim Kerja di Bidang Pendidikan Madrasah, Ketua Tim Kerja Humas, Ketua Tim Kerja Umum, para Kepala Madrasah Negeri se-Kota Palembang. Sedangkan hadir secara daring Kakankemenag Kabupaten/Kota se-Sumsel serta para Kepala Madrasah Negeri se-Kota Sumsel.
Kakanwil Kemenag Sumsel diwakili PLT. Kabag Tata Usaha H. Ishak mengucapkan terima kasih dan selamat kepada Kankemenag Kabupaten/Kota yang terus melakukan upaya perbaikan tata kelola administrasi. Di antaranya dengan memanfaatkan sistem digital Srikandi. “Semoga penghargaan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh satuan kerja untuk terus berinovasi dalam digitalisasi layanan,” harap Ishak.
Ketua Tim Kerja Umum Kanwil Kemenag Sumsel Faizal M. Risnanda menjelaskan, penghargaan ini didasarkan pada penilaian yang dilakukan Tim Arsiparis Kanwil Kemenag Sumsel periode Januari sampai Desember 2024 dengan melakukan pemantauan langsung dari aplikasi Srikandi pada akun Kankemenag dan Madrasah Negeri. Hasilnya, persentase rata-rata rata penggunaan aplikasi srikandi di Kabupaten/Kota adalah 70, 2 persen dengan penggunaan terendah 30 persen dan tertinggi 95 persen.
“Hal ini merupakan kabar baik bagi kita karena penggunaan Srikandi menunjukkan tren yang bagus. Kita tentu berharap adanya peningkatan penggunaan Srikandi bagi satker yang belum optimal,” harap Faizal.
Untuk informasi, dari hasil penilaian, peringkat pertama pengguna aplikasi Srikandi adalah Kankemenag Kabupaten Banyuasin dengan persentase 95 persen. Diikuti Kankemenag Kota Lubuklinggau di posisi kedua dengan persentase 93 persen serta Kankemenag Kota Palembang di peringkat ketiga dengan persentase penggunaan 91 persen.
(Humas Kanwil Kemenag Sumsel)