Sumsel Kreatif adalah situs berita dan agensi yang menyediakan informasi berita up to date.
Beli Tema Ini

Mazola Junior Fokus Penuh Tatap Laga Lawan Bali United

Hasil dari tiga pertandingan terakhir menjadi catatan merah bagi skuat PSS Sleman jelang laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/25 melawan Bali United FC, Minggu (9/2) mendatang.

Skuat Super Elang Jawa tentunya wajib untuk dapat segera bangkit dan kembali ke jalur kemenangan pada laga yang bakal digelar di Stadion Manahan, Solo.

Pelatih PSS, Mazola Junior membagikan sudut pandangannya dengan bingkai optimisme serta keyakinan penuh bisa meraih kemenangan dari Serdadu Tridatu.

“Dalam menjalani persiapan pertandingan lawan Bali United, kami total fokus meraih kemenangan. Rasa hormat saya kepada Bali United tidak mempengaruhi fokus kami meraih kemenangan di pertandingan nanti. Kami melewati dua pertandingan tanpa poin, jadi kita fokus total untuk dapat poin kemenangan dari Bali Untied,” ucap Mazola Junior.

Jelang laga lawan Bali United nanti, PSS juga didukung langsung oleh para suporternya. Sejumlah suporter datang menyaksikan langsung sesi latihan dan memberikan motivasi kepada skuat PSS.

Tentunya ini agar skuat PSS tetap percaya diri menghadapi tantangan Bali United. Mereka juga memberikan tuntutan kepada Fachruddin dan kolega meraih kemenangan dari Serdadu Tridatu tersebut. 

Dan Mazola Junior juga memberikan tanggapan positif dengan hal tersebut. Bagi dirinya, hal ini adalah dukungan yang bagus bagi kebangkitan PSS untuk kembali ke jalur kemenangan demi menjauh dari zona degradasi.

“Jadi itu hak suporter datang ke sini dan saya meminta mereka selalu ada di pertandingan karena mereka pemain ke-12. Dukungan dari suporter PSS ini mirip dengan pendukung klub yang saya latih sewaktu di Brasil. Pendukung sangat cinta kepada klub, dan selalu ada dimana klub itu bermain,” jelas Mazola Junior.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *